Senin, 16 April 2012

BAKSO

Bakso mie ayam jamur
Hidup di perantauan kadang tidak mudah. Semua pekerjaan rumah tangga sampai masakpun harus dikerjakan sendiri. Wisata kuliner harus dilupakan. Selama 12 tahun berada di belanda tak pernah ditemukan penjaja makanan seperti tukang bakso, martabak dan penjaja siomay tak pernah aku temukan disini. Untuk mengobati rasa kangen akan penganan seperti diatas haruslah pandai berkreasi didapur. Hal ini juga dalam halnya mengobati rasa kangen pada tanah air (^_ *)
By Rita

Bahan untuk membuat bakso ayam :
1000 gram daging ayam giling
250 gram daging giling
150 gram tepung sagu
1 sdm merica bubuk
1 sdt bawang putih bubuk
1 sdm garam
1 butir putih telur
penyedap rasa ayam/boulloin (saya gunakan 2 kotak2x kecil)
250 gram es batu.

Bahan untuk membuat bakso daging :
1000 gram daging giling dan semua bumbu2x seperti membuat bakso daging ayam. Cara membuatnyapun sama.

Cara membuat :

  1. Campur dan giling semua bahan jadi satu dgn mesin processor sampai halus. Bulatkan adonan sebesar keinginan menggunakan sendok makan dan celupkan kedalam air medidih.
  2. Apabila bakso mengapung, pertanda sudah matang, angkat dan sisihkan.

 


bakso yg baru matang

 

Cara membuat ayam jamur :

Tumis bawang putih, kmd masukkan irisan bawang bombay, aduk rata. Masukkan ayam cincang dan jamur. Tambahkan saus tiram, minyak wijen dan sdkt kecap manis. Aduk sampai semua matang. Siap dipergunakan.

Kuah bakso:

Rebus tulang sapi, tambahkan merica, garam  dan bawang putih. Masak hingga mendidih, kmd masukkan bakso. Siap dihidangkan dgn mie, ayam jamur, bawang goreng, dan daun bawang seledri, sambal botolan.
Sedap disantap saat musim dingin.

Tidak ada komentar: